Home >

Rekayasa Arus Lalu Lintas Libur Hari Raya 2015


Rekayasa Arus Lalu Lintas Libur Hari Raya 2015

Pangandaran, myPangandaran - Guna tercapai keamanan dan kenyamanan wisatawan yang berkunjung dan berlibur ke Pangandaran pada musim libur Hari Raya Idul Fitri tahun 2015 ini, pemerintah daerah khususnya Dinas Pariwisata Perindagkop dan UMKM Kabupaten pangandaran merumuskan pemberlakuan rekayasa arus lalu lintas khususnya di wilayah Pangandaran yang sering terjadi penumpukan pengunjung di beberapa titik.

Dengan melibatkan dinas terkait seperti Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran, Dinas PU, serta aparatur pemerintahan seperti Kepolisian lalu lintas, TNI AL dan TNI AD, juga Palang Merah Remaja (PMR), Balawista, serta KOMPEPAR bersama-sama merumuskan formula guna mengurai kemacetan dan pengaturan arus lalu lintas di objek wisata Pangandaran.

Rekayasa arus lalu lintas masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu wisatawan dapat memasuki Pangandaran dari 2 pintu tolgate yaitu pintu tolgate utama dan tolgate Puskesmas Pangandaran, khusus untuk bus dan truk tidak diperkenankan memasuki jalur pantai Barat Pangandaran dan di arahkan ke kantong parkir di Pasar Wisata Pangandaran, tahun ini ada penambahan jalan baru yaitu jalan yang menghubungkan antara jalan pantai Barat dan Pantai Timur yaitu Jalan Badeto Ratu, dan Jalan Startrust yang khusus untuk musim liburan kali ini di tutup untuk umum. Sedangkan untuk arus keluar Pangandaran di putarkan ke arah Lapang Merdeka Pangandaran guna mengurai kemacetan yang biasanya terjadi pada waktu wisatawan meninggalkan Pangandaran.

Untuk kendaraan yang masuk dari pintu tol gate utama di arahkan masuk melalui jalan Baru Pasar Wisata Bulak Laut, kemudian untuk Bus dapat langsung menuju Pasar Wisata Pangandaran untuk parkir dikarenakan bus dan truk tidak di perbolehkan melewati jalur Pantai Barat Pangandaran, sementara untuk kendaran pribadi dapat langsung berbelok ke kanan menuju jalan Pantai Barat. Dan untuk kendaraan yang masuk melalui Tol Gate Puskesmas Pangandaran khusus untuk bus dan truk diperkenankan lurus menuju arah Lapang ketapang Doyong guna memarkir kendaraan, sedangkan untuk kendaraan pribadi dapat memutar dari ketapang doyong menyusuri jalur Pantai Timur Pangandaran dan menuju tempat tujuan.

Rekayasa arus lalu lintas kali ini di bantu dengan banyak personel yang di turunkan baik dari pihak kepolisian, Dinas Perhubungan maupun dari TNI, serta KOMPEPAR dan Gerakan Masyarakat SAHATE, dan dapat di pastikan personel yang di turunkan kali ini paham akan wilayah Pangandaran dan rekayasa arus lalu lintas yang berlaku sehingga ketika wistawan bertanya dapat di arahkan ke jalan yang benar.



#




Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda
Banner Header

Berikan Komentar Via Facebook

Lainnya
Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini