myPangandaran - Informasi Pangandaran Terlengkap

Hanya Berjarak 2 Km dari Pantai Pangandaran, Tempat Wisata Kuliner Ini Hadirkan Berbagai Olahan Seafood yang Menggugah Selera

Oleh Eva pada Senin, 09 Oktober 2023 14:01 WIB

Menikmati keindahan Pantai Pangandaran tidak akan sempurna tanpa mencicipi hidangan khasnya, terutama seafood. Di sana, Anda akan menemukan salah satu pusat makanan seafood dan hiburan malam yang layak untuk Anda kunjungi.

Tempat kuliner ini berada di Pamugaran, Desa Wonoharjo, Kec/Kab. Pangandaran. Destinasi kuliner yang memikat ini hanya berjarak 2 kilometer dari Pantai Pangandaran. Dari pantai, pengunjung dapat menggunakan berbagai sarana transportasi wisata seperti ATV, sepeda listrik, dan skuter.

Tempat yang disebut sebagai Kampung Turis ini menghadirkan berbagai hidangan khas yang harus dinikmati oleh para pengunjung. Kampung Turis adalah tempat yang sempurna bagi para pecinta seafood karena menyediakan beragam menu yang lezat. Tempat kuliner ini buka mulai pukul 10 pagi hingga tengah malam.


Kampung Turis Pangandaran menyediakam berbagai olahan seafood terenak. Dilansir dari laman Suara Purwokerto, terdapat 15 rumah makan cafe dan bar yang menyediakan seafood enak se-Pangandaran.

Menu khas di lokasi ini adalah aneka olahan seafood seperti kakap merah, bawal putih, udang lobster, angen pindang gunung, cah kangkung, karedok, pakis dan sebagainya. Pengunjung dapat menikmati sajian seafood sembari beristirahat dan menikmati keramaian di lokasi ini.

Menu yang ditarawkan tiap resto memiliki kisaran harga yang sama. Menu yang ada dibandrol mulai dari Rp150.000-Rp300.000 untuk porsi 3-5 orang.


(Foto/Gambar: Ilustrasi olahan seafood/iStockphoto)