myPangandaran - Informasi Pangandaran Terlengkap

Hotel Tertua Di Pangandaran Tinggal Kenangan

pada Kamis, 20 Januari 2011 08:04 WIB

Menurut cerita sekitar tahun 70an, saat itu di sekitar Pantai Pangandaran masih banyak ditumbuhi pohon pandan dan pohon nipah,sehingga menimbulkan kesan angker, wisatawan yang berkunjung pun hanya bisa meinkmati pemandangan dari tepi Pantai saja, disana tepatnya di Jl. E.Nurbaen Pantai Barat pangandaran sedang di bangun sebuah hotel dengan nama Pananjung Sari.

Bangunan Hotel Pananjung Sari tidak begitu mewah, bangunanya di dominasi oleh kayu,dan terkesan natural.Banyak wisatawan mancanegara yang menginap disana dikarenakan saat itu memang sangat jarang penginpan di pantai barat.

Hotel Pananjung Sari merupakan salah satu hotel tertua di kawasan Pantai Pangandaran yang dikelola oleh Pemkab Ciamis,sampai musibah kelam pada tahun 2006, Tsunami menerjang kawasan Pantai Pangandaran dan menghancurkan Hotel Pananjung Sari.

Sampai sekarang Hotel Pananjung Sari tidak beropersai lagi, Pemkab Ciamis tidak mampu membangun kembali hotel yang dihantam tsunami itu, sehingga Pemerintah Kabupaten Ciamis membentuk team untuk merancang konsep pembangunan kembali Hotel Pananjung Sari di Pantai Barat Pangandaran, melalui investor dengan cara melelang pembangunan hotel tersebut dan membuat MOU untuk pengelolaannya dalam waktu tertentu, agar mampu mendongkrak Pendapatan Daerah.

Lihat Semua Galeri Photo

#