Pangandaran Dahulu     Azhar     Amariz     Adat Istiadat     
Ragam
Asyiknya Naek Sepeda Gandeng Khas Pangandaran
Ragam
Asyiknya Naek Sepeda Gandeng Khas Pangandaran


Naik sepeda pastinya tidak asing lagi bagi kita semua, namun bagaimana jika sepeda yang kita naiki tidak biasanya kita gunakan, seperti sepeda gandeng khas Pangandaran. Ketika Anda berkunjung ke Pangandaran anda akan sangat mudah menemukan penyewaan sepeda jenis ini. "Sangat Romantis", begitu mungkin ungkapan yang bisa diberikan jika sepasang kekasih sedang bersepeda menggunakan sepeda gandeng, bagaimana tidak, ketika kita naek sepeda gandeng kita dituntut untuk bisa bekerjasama satu dengan yang lainnya, yaitu yang depan dengan yang belakang.

Konsep sepeda ini berbeda dengan sepeda biasa, penumpangnya memang sama dua orang dan terkadang bisa sampai 3 orang tergantung panjang sepedanya, namun yang dibelakang tidak dibonceng melainkan duduk juga dalam sebuah "sedel" (kursi sepeda, red) dan aktif ikut menggoes sepeda. Keseimbangan berdua dituntut untuk dapat menjalankan sepeda ini secara maksimal, ketika salah satu tidak seimbang maka akan sangat mempengaruhi yang lain, sepeda gandeng ini bentuknya panjang seperti seolah-olah dua sepeda digabung menjadi satu.

Teknis penggunaannyapun sebenernya sangat mudah, anda yang didepan memegang kendali penuh atas sepeda mulai dari arah sepeda hingga goesan sepeda namun yang dibelakang tidak boleh pasif supaya lebih maksimal, harus ikut menggoes supaya lebih kencang.

Ada yang kurang rasanya jika anda ke Pangandaran tidak jalan-jalan berkeliling Pangandaran menggunakan sepeda ini, anda hanya merogoh sekitar Rp. 10.000-40.000 persepedah perjam tergantung pintar-pintarnya menawar dan jenis sepeda yang digunakan. Murahkan? nah...jangan lupa ketika berlibur di Pangandaran untuk berkeliling Pangandaran menggunakan sepeda gandeng bersama orang terkasih anda. Pasti seruu...

#


Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran. Kirimkan tulisan anda melalui Kontribusi dari Anda

Berikan Komentar Via Facebook

Ragam Lainnya
7 Hewan Penghuni Taman Wisata dan Cagar Alam Pangandaran
7 Hewan Penghuni Taman Wisata dan Cagar Alam Pangandaran
Selasa, 30 Juli 2013 12:40 WIB
Taman Wisata dan Cagar Alam Pangandaran merupakan kawasan hutan yang dilindungi jadi jangan kaget jika saat perjalanan menyusuri hutan Anda akan menemui
7 Hotel Terbesar di Pantai Barat  Versi myPangandaran
7 Hotel Terbesar di Pantai Barat Versi myPangandaran
Senin, 30 Mei 2011 09:47 WIB
Pantai Pangandaran merupakan objek wisata primadona di Jawa Barat, Adanya fasilitas yang terdapat di tepi pantai seperti hotel-hotel mewah menambah kenyamanan dan
7 Oleh-Oleh Paling Banyak Di Buru Di Pangandaran
7 Oleh-Oleh Paling Banyak Di Buru Di Pangandaran
Sabtu, 28 Desember 2013 13:17 WIB
Pelesir belum lengkap tanpa cendera mata. Setiap daerah pasti memiliki kerajinan tangan maupun hasil alam yang bisa dijadikan oleh-oleh.Tak terkecuali Pangandaran yang
Kereta Jalur Pangandaran kini Tinggal Kenangan
Kereta Jalur Pangandaran kini Tinggal Kenangan
Kamis, 29 April 2010 07:28 WIB
Kereta memang menjadi salah satu alternatif yang bisa digunakan untuk transportasi, tidak terkecuali di Pangandaran, dulu dari Banjar menuju Pangandaran ada jalur
7 Lokasi di Pangandaran yang Sering Digunakan Untuk Berfoto Ria
7 Lokasi di Pangandaran yang Sering Digunakan Untuk Berfoto Ria
Selasa, 30 April 2013 22:01 WIB
Di Pangandaran banyak hal menarik yang bisa menjadi objek foto bagi Anda pencinta fotografi atau yang hobi berfoto ria mengabadikan kenangan liburan
7 Tempat di Pangandaran Yang Sering Dipakai Syuting Film Laga
7 Tempat di Pangandaran Yang Sering Dipakai Syuting Film Laga
Senin, 05 November 2012 09:00 WIB
Pangandaran terkenal menjadi salah satu tempat yang dipergunakan untuk pengambilan gambar syuting film laga, dari era film 90-an Pangandaran sering dijadikan latar

Mau booking hotel, penginapan, travel dan tour? call 0265-639380 atau klik disini