Objek wisata yang merupakan primadona pantai di Jawa Barat ini terletak di Desa Pananjung Kecamatan Pangandaran dengan jarak ± 92 km arah selatan kota Ciamis, memiliki berbagai keistimewaan seperti
Merupakan kawasan konservasi wana wisata alam yang dikelola oleh Perum Perhutani, terdapat goa-goa dan kawasan karst yang masih alami serta flora dan fauna juga hewan perimata yang masih banyak terdapat di dalamnya. Selain itu dapat juga menapaki jejak sejarah dengan mengunjungi peninggalan-peninggalan serta cagar budaya seperti situs Agama Hindu, Kerajaan Galuh dan Goa-goa peninggalan jaman penjajahan Jepang.
Curug Bojong anda bisa melakukan aktivitas body rafting atau river tubing di aliran sungai yang berarus, dan juga bermain di derasnya air terjun yang di jadikan spot favorit untuk jumping atau melompat dan berenang di bawahnya. Selain berenang di air terjun juga disediakan jeep untuk antar jemput wisatwan dan bermain off road, dan juga dapat langsung menggunakan perahu tembus ke destinasi Lembah Putri.